Manfaat Pelajaran TIK Di Sekolah

http://ikakartikat.files.wordpress.com/2011/02/komputer.jpg

Semua pembaca blogger yang masih sekolah pasti sering dong, mengikuti pelajaran TIK di sekolahnya masing-masing? Apa saja yang dipelajari? Bagaimana kontribusinya dalam kehidupan blogger semua?

Pada dasarnya pelajaran TIK atau Teknologi Informasi Komputer ini adalah pengenalan dasar tentang komputer, seperti berbagai macam perangkat keras dan perangkat lunak yang salah satu contoh dasarnya adalah : Microsoft yang terdiri dari progam Excel, Word, Accsess dan Power Point, kalau pun ada tambahan pasti tentang pengenalan tambahan adalah tentang progam internet.

Lalu, manfaat apa saja ya, yang bisa kita ambil dari pembelajaran TIK ini? Banyak blogger setia, yaitu kita lebih mengenal tentang sejarah komputer, awal mula komputer dibuat, kata dasar komputer dan lain sebagainya. Selain itu, pelajaran TIK juga bisa membuat kita mengenal komponen terluar hingga terdalam dari komputer itu sendiri, seperti perangkat keras yang terdiri dari keyboard, layar, mouse, hardisk, cpu dan lain sebagainya. Kemudian kita bisa lanjutkan dengan mengenal sekaligus mempelajari perangkat lunak, yang terdiri dari program-program yang berada dalam komputer seperti,winamp, paint, mp3 player, VLC, photoscape dan masih banyak yang lainnya.

Manfaat yang bisa kita petik untuk kehidupan sehari-hari adalah, paling tidak bisa menghindari kita dari gagap teknologi, kedepannya siapa tahu saja kita bisa menciptakan program-program yang bisa digunakan oleh masyarakat.

So, mari kita belajar TIK dengan giat ya …